Beranda

01 March 2018

Manfaat daun tin untuk kesehatan

Pohon Tin atau juga sering disebut dengan pohon Ara, telah banyak diakui khasiatnya baik itu dari buah dan daunnya. Buah dari tanaman ini jika masih muda berwarna hijau, dan ketika masak akan berwarna merah dengan rasa yang manis. Khusunya daun pohon Tin, hal ini banyak diakui banyak memberikan manfaat pengobatan penyakit dan peningkatan kesehatan tubuh. Di antara banyak manfaat dalam pengobatan penyakit, daun pohon Tin ini lebih terkenal akan sifatnya yang anti-diabetes. Bila dikonsumsi oleh orang dengan diabetes, maka efek yang luar biasa dapat memungkinkan bagi penderitas diabetes mengurangi suntikan insulin,   Namun penggunaan teh daun tin untuk diabetes sebaiknya hanya sebagai perawatan tambahan.




Sementara itu untuk buah tin,  adalah salah satu sumber serat dan kalsium tinggi menurut USDA. Buah ini juga memiliki antioksidan dan efek pencahar. Buah tin juga mengandung magnesium, tembaga, mangan, kalsium dan vitamin termasuk vitamin A, B, C dan vitamin K. Selain vitamin ini, buah tin juga mengandung asam folat, natrium dan seng.

Memiliki kandungan serat tinggi

Buah ara menyediakan sejumlah besar serat. Dengan demikian orang yang mengalami obesitas dan mungkin merasa perlu untuk menurunkan berat badan, maka teh atau buah tanaman tin dapat  membantu. Tak hanya itu, serat juga banyak membantu tubuh kita agar tetap sehat dan berfungsi 

Menurunkan tekanan darah tinggi

Para peneliti telah menemukan bahwa kelebihan natrium dalam makanan kemasan atau cepat saji bisa menjadi salah satu alasan mengapa seseorang bisa menderita hipertensi. Buah ara juga diketahui memiliki kandungan kalium tinggi, senyawa mineral yang diperlukan tubuh untuk mengendalikan tekanan darah tinggi dengan cara meredam efek natrium.

Membantu pengobatan Wasir

Daun tin juga memiliki khasiat untuk membantu pengobatan wasir. Ambil dua atau tiga daun tin, masukkan ke dalam satu liter air dan didihkan. kamudian rebus selama minimal 15 menit. Biarkan panci dingin, buang sisa daun

Menurunkan kadar Trigliserida

Daun juga telah terbukti dapat menurunkan kadar trigliserida tubuh. Trigliserida adalah bentuk  lemak yang ada di dalam tubuh. Meskipun trigliserida diperlukan untuk kesehatan dan fungsi tubuh, terlalu banyak trigliserida justru sangat meningkatkan risiko obesitas dan penyakit jantung. Namun, mengkonsumsi daun ara secara teratur dapat membantu menurunkan risiko kesehatan ini, karena secara bertahap menurunkan kadar trigliserida dalam darah.


Manfaa lain :

  • Mempromosikan kebiasaan tidur yang baik, sehingga dapat mencegah masalah sulit tidur atau insomnia.
  • Mempromosikan tulang yang kuat, dan membantu mengobati sembelit karena efeknya sebagai pencahar.
  • Jika  daun tin ditumbuk, dapat digunakan sebagai pembersih kulit untuk mengobati jerawat.
  • Menjaga kesehatan kardiovaskular
  • Menyembuhkan penyakit maag
sumber artikel https://www.google.com/amp/s/www.manfaat-kesehatan.com/manfaat-teh-daun-tin-untuk-pengobatan/amp/


Demikian beberapa khasiat utama dari teh buah tin, dan yang paling dikenal adalah sifatnya yang anti diabetes. 


0 komentar: